Skip to main content

Manfaat Ciuman Untuk Kesehatan



Hah..?? Ciuman bermanfaat untuk kesehatan..?? benarkah ?, mari kita simak kebenarannya di bawah ini !

Manfaat Berciuman untuk Kesehatan – Ciuman bibir merupakan salah satu cara ampuh yang sering dilakukan pasangan untuk mengungkapkan rasa cinta, bahkan menjadi cara terbaik untuk foreplay. Bukan hanya itu saja ternyata sobat tipscaramanfaat, ternyata berciuman juga dapat membawa dampak yang baik bagi kesehatan! . Demikian Fakta baru yang cukup menarik tentang berciuman, seperti yang dilansir oleh Times of India baru-baru ini. Salah satu fakta terbaiknya adalah dapat menyembuhkan stres dan depresi!

Berikut beberapa Manfaat Berciuman untuk Kesehatan


Membantu Proses kelahiran


Ciuman diketahui dapat memproduksi hormon oksitosin, yaitu hormon yang menurut penelitian berfungsi untuk merangsang kontraksi kuat pada dinding rahim (uterus) , sehingga mempermudah proses kelahiran.

Meningkatkan Kenikmatan Bercinta


Ciuman tentu merupakan salah satu cara efektif foreplay, dan merupakan bagian utama dari seks. Ciuman mampu meningkatkan gairah sebelum bercinta dan membuat seks semakin menyenangkan.

Air Liur Mencegah Penyakit


Saat berciuman, produksi air liur bertambah dan juga akan menghasilkan kandungan zat asam dari air iur yang diyakini ahli mampu mengurangi perkembangan bakteri penyebab gigi berlubang. Dalam hal mencegah penyakit, ternyata berciuman juga dapat membantu meningkatkan imun tubuh. Faktanya, orang yang bercinta memiliki imun tubuh yang lebih besar untuk melawan radikal bebas penyebab penyakit.

Membahagiakan Pasangan


Ciuman juga diketahui akan menghasilkan hormon endorfin, suatu senyawa kimiawi yang diproduksi tubuh untuk menghasilkan perasaan bahagia. Oleh karena itu, jika Anda sedang depresi, lebih baik berciuman dengan pasangan Anda, daripada mengonsumsi obat antidepresi.

Mampu mengurangi rasa sakit


Selama ciuman, tubuh diketahui juga akan melepaskan hormon adrenalin,  yang menurut ahli dapat berubah menjadi analgesik atau pengurang rasa nyeri. Cobalah berciuman ketika Anda mengalami sakit kepala dan rasakan perubahannya.

Dapat Menurunkan tingkat stres


Berciuman juga dapat membuat reaksi kimia dalam tubuh yang memiliki efek menurunkan kadar kortisol. Hormon kortisol adalah hormon yang menyebabkan stres, dan dengan demikian akan meningkatkan sistem endokrin serta kesehatan otak Anda. Jadi jika Anda stres atau kelelahan setelah bekerja seharian, ciumlah pasangan Anda.

Membakar kalori


Seperti halnya aktivitas fisik atau berolahraga adalah hal yang bisa membakar kalori lebih banyak. Dan lagi-lagi ternyata ciuman bibir juga bisa membakar kalori, walaupun tentunya tidak sebanyak saat berolahraga. Ciuman yang dilakukan secara romantis secara singkat bisa membakar sekitar 2-3 kalori, sementara ciuman yang penuh gairah bisa membakar sampai 5 kalori atau lebih. Itu berarti semakin lama orang berciuman, semakin banyak kalori yang mereka bakar.

So, khusus bagi pasangan yang berbahagia karena pernikahan, berciuman adalah salah satu solusi mujarab untuk mengatasi beragam masalah kesehatan terlepas dari persoalan gaya hidup. Bagi yang masih belum terikat secara resmi, manfaat ciuman tentu masih belum sebanding dari dampak negatifnya,,,,,Guys! yang belum menikah, tahan dulu ya!…

Comments

Popular posts from this blog

Kenapa Tuhan Ciptain Hati Kalau Hanya Untuk Dipatahkan

Kalaulah langit bisa berbicara selain mendengarkan, mungkin manusia akan meniggalkan teman hidupnya demi bercerita panjang lebar kepada langit. Terkadang Tuhan menjatuhkan ku dengan orang yang salah, dengan cinta yang salah. Lantas mengapa bisa? Apa hati terlalu jahat untuk dipatahkan? Apa hati tak bisa selalu dengan kebahagiaan? “Karena Tuhan tahu apa yang kita gak ketahui. Supaya kita tahu rasa sakitnya. Karena Tuhan gak mau apa-apa yang diciptakannya terlihat lemah.” -Sari Ramadhani. “Tuhan menciptakan hati untuk kesempurnaan manusia, biar dia merasakan bagaimana rasanya menyayangi dan disayangi, merasakan baaimana memperlakukan seseorang. Kalau tidak ada hati, manusia tidak akan merasakan cinta dan sebuah keturunan. Tuhan mematahkan hati seseorang karena Tuhan juga berkehendak baik untuknya.” – Novi Shelvia Putri. “Sebenarnya Tuhan tak pernah mematahkan hati kita seperti Dia menciptakan alam dan segala isinya buat kita. Kita sendiri yang mematahkan hati tersebu

Rindu Tak Berujung

Saat sunyi di malam hari, Saat orang terlelap di buai mimpi, Mata ini terbuka dan terjaga Begitu sulit rasanya untuk terpejam. Dan apakah gerangan yang sedang terjadi...??? Rupanya.. Sang  mata tak tega membiarkan sang hati yang sedang gundah, Menjerit.meratap,dan berduka seorang diri.. seketika sang mata  seakan bertanya.. Wahai hati..!!! mengapa gerangan engkau bersedih..?? Sang hati terdiam tapi sesaat dengan berat dia angkat bicara. Saat ini aku sedang rindu....... Rindu pada dia yang jauh dari sisiku, Wahai mata...!!! tolong kabarkan kepadaku, Sedang apa dia di sana...?? Akan kah dia kembali untuk diriku..?? Akan kah dia ingat akan diriku seperti hal nya aku yang slalu mengingatnya, Sang mata terpejam....tak sedikitpun kata dia ucapkan, Hanya lirih dan air mata yang keluar. Tapi dengan perlahan dia berkata.. Wahai hati..!! tenanglah engkau,biarkan air mata ini yang akan menemani rindumu meskipun aku tak tahu,kapan rind

Inilah 10 Makhluk Mitologi Populer dari Indonesia

Makhluk-makhluk dalam legenda merupakan makhluk mitologi yang hidup dalam cerita rakyat. Mungkin beberapa makhluk, seperti misalnya naga, memiliki asal usul dari mitologi tradisional, dan dipercaya sebagai makhluk yang benar-benar ada. Beberapa di antaranya berdasarkan kenyataan, atau mungkin sebuah fakta yang diputarbalikkan oleh orang-orang terdahulu. Begitu pula sebaliknya, seperti halnya cumi-cumi raksasa yang ternyata benar-benar ada di alam nyata. Mitologi telah menghasilkan berbagai macam makhluk atau monster terkenal dan ternama seperti garuda dan naga. Meski mereka sangat populer dalam beberapa mitologi dan kisah-kisah literatur di Indonesia, tapi sayang nama mereka justru kurang diketahui oleh dunia. Berikut, ada beberapa mahkluk mitologi dari Indonesia yang mungkin belum Anda ketahui. 1. Leak Leak muncul dalam mitologi Bali, konon mereka adalah penyihir jahat. Le artinya penyihir dan ak berarti jahat. Konon, Leak hanya bisa dilihat di malam hari oleh para duk