Skip to main content

Posts

Mengungkap Manfaat Tersembunyi Biji Buah Dukuh: Membuka Rahasia Kesehatan yang Terlupakan

Di antara kekayaan alam yang melimpah, sering kali tersembunyi manfaat kesehatan yang mengejutkan. Salah satunya adalah biji buah dukuh, yang sering kali diabaikan tetapi penuh dengan nutrisi penting yang dapat memberikan dampak positif bagi kesehatan kita. Mari kita temukan bersama-sama rahasia kesehatan yang terkandung dalam biji buah dukuh. Manfaat Kesehatan Biji Buah Dukuh: 1. Penguat Jantung dan Pembela Kolesterol Biji buah dukuh adalah sumber lemak sehat, termasuk asam lemak omega-3 dan omega-6, yang telah terbukti membantu menjaga kesehatan jantung. Kombinasi lemak sehat ini dapat membantu menurunkan kadar kolesterol jahat (LDL) dan meningkatkan kadar kolesterol baik (HDL), mengurangi risiko penyakit jantung. 2. Kekuatan Antioksidan Antioksidan yang terdapat dalam biji buah dukuh, seperti polifenol, berperan penting dalam melawan radikal bebas yang dapat menyebabkan kerusakan sel dan menyebabkan berbagai penyakit kronis, termasuk kanker dan penyakit jantung. Konsumsi biji buah d...

Misteri Ular : Apakah Ular Memiliki Kaki dan Bagaimana Mereka Melaju dengan Cepat ?

Ular telah menjadi makhluk yang memikat perhatian manusia sejak zaman kuno. Keanggunan, keindahan, dan kadang-kadang bahkan ketakutan yang ditimbulkan oleh mereka, telah membuat ular menjadi subjek pembicaraan yang menarik. Salah satu pertanyaan yang sering muncul adalah: Apakah ular memiliki kaki? Tidak Ada Kaki, Tapi Masih Dapat Melaju Cepat Ya, ular memang tidak memiliki kaki seperti hewan lainnya. Mereka adalah anggota dari kelas Reptilia dan ordo Squamata, yang juga mencakup kadal dan cecak. Meskipun tidak memiliki kaki, ular telah berevolusi menjadi makhluk yang sangat efisien dalam bergerak.  Jadi, bagaimana sebenarnya ular dapat melaju dengan cepat tanpa kaki? 1. Gerakan Otot dan Tulang Belakang. Ular menggunakan otot dan tulang belakangnya yang panjang dan lentur untuk bergerak. Mereka bergerak dengan cara meluruskan dan melipat tubuh mereka dalam gerakan yang dikenal sebagai gerakan perut bersilang. Gerakan ini memungkinkan mereka untuk mendorong diri mereka maju tanpa ka...

Mengapa Kita Bisa Merasa Sakit Hati ?

Apakah Anda pernah merasa "sakit hati"? Ini adalah ungkapan yang sering kita gunakan ketika kita mengalami emosi negatif seperti kesedihan, kekecewaan, atau marah. Namun, apakah benar-benar ada kaitan antara perasaan ini dengan organ hati di dalam tubuh kita? Dalam artikel ini, kita akan menjelaskan perbedaan antara perasaan emosional dan kesehatan fisik hati.  Apa itu Sakit Hati? Sakit hati adalah istilah yang umum digunakan untuk menggambarkan perasaan negatif yang muncul ketika kita merasa kecewa, terluka, atau marah dalam hubungan interpersonal. Ini bisa terjadi dalam berbagai konteks, seperti hubungan asmara, pertemanan, atau bahkan di lingkungan kerja. Ketika seseorang mengalami sakit hati, mereka merasakan kehancuran emosional dan sering kali merasa bahwa hati mereka "terluka." Apakah Organ Hati yang Sebenarnya Sakit? Ketika kita berbicara tentang sakit hati dalam konteks emosional, tidak ada kaitan langsung dengan organ hati yang ada di dalam tubuh kita. Org...

Kenapa Orang Lain Bisa Kaya, Sedangkan Saya Belum?

Dalam kehidupan, kita seringkali merenung tentang mengapa beberapa orang bisa mencapai kekayaan sementara yang lainnya tidak. Apakah itu hasil dari nasib, keberuntungan, atau ada faktor-faktor lain yang terlibat? Artikel ini akan menjelaskan beberapa alasan mengapa hal ini terjadi, tetapi jangan khawatir, kita juga akan membahas langkah-langkah yang dapat Anda ambil untuk mencapai kesuksesan finansial. 1. Mentalitas dan Sikap Positif: Orang-orang kaya seringkali memiliki mentalitas dan sikap yang berbeda daripada yang lain. Mereka cenderung memiliki keyakinan bahwa mereka dapat mencapai apa pun yang mereka inginkan. Belajarlah dari mereka dan mulai melihat diri Anda sebagai seseorang yang memiliki potensi untuk mencapai kesuksesan finansial. 2. Pendidikan dan Keterampilan: Kesuksesan finansial seringkali didukung oleh pendidikan dan keterampilan yang relevan. Investasikan waktu dan usaha Anda untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan Anda dalam bidang yang Anda minati atau yang m...

Kenangan Sesaat

Saat ku buka jendela hatiku Untuk adanya hadirmu Kau telah hiasi alam indahku Walau hanya sesaat dan berlalu Kini tak bisa kunikmati akanmu Tentang masa bahagia denganmu Akan kah kudapati lagi keindahan itu Setelah engkau menjauhi aku Mungkinkah hasratku bersamamu Karena dihatiku kugenggam tanganmu Walau ku tahu jauhnya diriku Ingin kutembus langit tinggi itu Biarlah kau kini menjauhiku Hanya kenangan sesaat kusimpan dikalbu Kuredam isak tangis nan sendu Menjadikan manis buaian mimpiku Biarlah waktu menjadi saksi ku Bahwa cinta itu ada untukmu Walaupun ku tak menjadi belahan jiwamu Kau tetap terindah buatku Karya : ASMARA BIAS ARKANANTA

Makna Dalam Makna

Bila rindu mulai terbisik Nyanyian azali bergema di jiwa Hamparan kasih mulai merisik Penagih Cinta mulai mendewa. Alam luas seluas pandangan Menjadi idaman jiwa nan rabak Menyeru pusaka di dalam badan Menghangat cinta yang kian merebak. Menanti alam memberi aksi Dua sinar memancar terang Bersanding berasmara berpelamin hati Hingga wujud menjadi hilang. Antara dua menjadi satu Tiada ruang antara kedua Cinta di jiwa hilang tiada Ada tiada Tiada ada. Karya : Mohd Kalam

Rasa Takut Yang Positif

Rasa takut positif adalah rasa takut yang memberikan banyak manfaat bagi kehidupan kita, misalnya ketakutan seorang pelajar terhadap hari ujian, sehingga memaksa dia untuk belajar dan menyerap ilmu lebih cepat sebelum ujian, ini namanya kepepet. Rasa takut dalam diri kita bisa dikalahkan atau dibelokkan menjadi sesuatu yang positif,semuanya tergantung pada bagaimana kita mengendalikannya, Apakah harus menghadapinya dengan berani,atau sebaliknya malah lari dari kenyataan. rasa takut positif boleh dipupuk dan dipelihara, bahkan dirawat agar tetap ada dalam diri kita, rasa takut positif ini meliputi berikut ini : takut kepada Allah Subhanahu wa ta'ala sebagai Sang Pencipta yang maha Memiliki segalanya ,ini adalah bagian dari ibadah seseorang untuk senantiasa memuji namanya agar mendapat pahala darinya, jika tak ada rasa takut kepadanya bagaimana dia akan meraih Simpati dari sang Kholiq dan mendapat berkah darinya. takut berbuat sesuatu yang merugikan orang lain, suasan...

Kenapa Harus Takut ?

Tidak semua orang memiliki rasa takut ada beberapa orang yang mempunyai keberanian luar biasa dan ada beberapa orang yang mempunyai ketakutan luar biasa pula biasanya orang yang punya rasa takut itu lebih banyak memikirkan sesuatu yang paling buruk terlebih dahulu daripada Sisi positifnya jadi rasa takut akan cenderung muncul Definisi Rasa Takut Rasa takut adalah hasil pembelajaran dari diri kita dengan melihat mendengar atau memperhatikan dari orangtua kita bisa jadi kita menirunya tanpa sadar. sebenarnya sih manusia dilahirkan hanya membawa dua rasa takut. takut ketinggian takut semacam ini bisa dilawan oleh sebagian orang dengan terbiasa atau sebuah tuntutan takut akan suara yang keras itu pun beberapa orang tak lagi merasakan ketakutan karena sudah terbiasa tapi secara naluri keduanya adalah takut yang wajar dan memang ada pada setiap manusia sedangkan rasa takut yang lainnya adalah hasil rekacipta kita sendiri karena adanya pengalaman hidup kita,jadi bisa disimpu...

Asal-Usul Rasa Takut

Adakah temanmu yang punya rasa takut ? tak perlu di olok-olok atau dikucilkan. Atau kamu sendiri mempunyai rasa Takut yang besar ? ,Ah tak perlu kecil hati atau bahkan merasa minder. Mengapa muncul rasa takut ? mari kita lihat dari berbagai macam latar belakang. Standar Pribadi Rasa takut itu bisa muncul karena kita mempunyai sebuah patokan, standar, aturan atau keyakinan yang harus kira penuhi. Jika tidak terpenuhi kita merasakan itu sebagai sebuah kegagalan. Pernahkah kamu merasa takut tidak lulus ujian ? Wajar saja, karena kamu tidak ingin mengulang kembali ujian perbaikan kan ? atau bahkan kamu takut di olok-olok teman ? padahal jika kamu tidak lulus ujian bukan akhir dari segalanya ? bukan suatu bencana yang membahayakan, karena yang paling penting kamu sudah berusaha belajar dengan sungguh-sungguh. Tetap punya semangat untuk mengulang kembali. Tidak perlu ada rasa malu yang akan membuat mu semakin terpuruk. Dari Pemikiaran Diri Sendiri Rasa takut itu bisa muncul ...

Apakah Rasa Takut Itu Sebenarnya ?

Hai sahabatku yang budiman, pada kesempatan kali ini izinkan saya untuk membahas Tuntas tentang apa sih sebenarnya pengertian rasa takut itu ?,bagaimana sih asal-usul rasa takut itu ?, Ada berapa macam kah sebenarnya rasa takut itu ? dan apakah rasa takut Bisa Diobati ? Baiklah, kalau kalian penasaran, yuk ikuti bahasan tentang "RASA TAKUT" ini sampai tuntas ya !!! Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia, takut adalah keadaan ketika kita merasa gentar saat menghadapi sesuatu yang dianggap akan mendatangkan suatu bencana . Misalnya saat kamu hendak bepergian dengan kapal laut dari pulau jawa ke kepulauan Bangka Belitung. Namun kabar terakhir, cuaca sangat tidak bersahabat, pasti ada rasa takut yang menyelinap ke dalam hatimu. Namun takut juga bisa berarti rasa segan dan hormat, sampai pada derajat bertakwa. Misalnya ayah dan bunda selalu berpesan untuk selalu takut kepada Tuhan. Maksudnya tentu saja kita harus merasa taat dan patuh pada perintah Tuhan. Tidak bo...

Setetes Air Sebulir Padi

Di hamparan luasnya alam semesta Yang terbentang dari timur ke barat daya Telah terukir risalah risalah sepanjang masa Dari awal maya pada di ciptakan hingga kini condong ke akhir zaman Pernahkah terlintas setitik tanya jauh di dalam dasar relungan Tentang setetes air yang telah bermetafora menjadi titik tumpu hayati Serta sebulir padi yang telah menjadi detak jantung dan denyut nadi Suatu hari nanti akan datang menghakimi ruh diri ini Dari manakah engkau dapatkan setetes air dan sebulir padi Apakah sudah sesuai dengan petunjuk dari yang Maha Kuasa Atau dari titik titik peluh angkara murka tipu daya dunia Sanggupkah engkau busungkan dada laksana penguasa Atau jemari menari semena mena pada sesama Memandang sebelah mata seakan mereka hina Bila engkau sadar kita tiada pernah memiliki daya dan upaya Aku bersaksi tiada hal apa pun yang mampu bersembunyi Dari Al-bashor yang Maha mengetahui segala dimensi Meski terbenam di dasar tujuh lapisan bumi Atau terselubung sej...

Sekejap Saja

Teriring lah mengarak angin, berkeliling pada fikir,mengais asa,menggendong harap... Andai saja aku di undang pada resah Mu, pada apa yang kau sebut tersia,dan pada apa yang Kau rasa Hampa.. maka aku pasti akan datang sebelum pagi Mu yang sepi ini,turut bersama Mu Melemparkan jauh pandangan pada bukit KANCANA yang terus mencoba tegar, turut bersama Mu menitipkan bait puisi pada kelabu lagit pagi yang menyembunyikan senyum mentari di hari Mu.. Seperti Engkau yang pernah jadi impian dan tak pernah ku restui pergi dari lelap ku.. seperti Engkau yang kini bukan diri Mu yang dulu, tak an pernah menawarkan rasa lautan rindu ku.. Sekejap Saja biarkan aku hadir di Resah Mu.. setidak nya jadi kan aku bukit KANCANA tempat kau lempar segala Risau,kala telaga Cirata beriak dengan gundah atau jadikan lah aku kelabu Awan pagi Mu..akan aku bacakan puisi Mu pada mentari meski Sekejap Saja... Salam pagi sepi ku...Jiwa.. moga baik ada Mu KARYA : Pusara Retak

Sebait Kata Penghantar Lena

Kugoreskan mata pena yang mulai renta Menitikkan sisa sisa tinta di ruang jiwa Memahat sebait aksara pengantar lena Kala kelopak netra mulai tiada daya Duhai burung malam yang bertengger di ujung ranting Nyanyikanlah kidung merdu membasuh sekeping hati yang kering Dekap daku dalam hangatnya sayap-sayap mungilmu Bawalah terbang segala imajiku ke cakrawala biru Izinkan malam ini kumerengkuh indahnya merajut mimpi Yang akan kukejar esok ketika mentari menyambangi Lekaslah lena duhai sang netra jemputlah samudra impian jiwa Kita menyulam bait bait bahagia di atas bukit renjana cinta Karya : Rayi Amanda Permana

Kidung Di Ambang Malam

KIDUNG DI AMBANG MALAM Berjuntai manja bulir bening di kelopak senja Berpagut dengan selarik aurora yang menjingga Halus lembut melambai haturkan sejuta aksara Harap terangkai di ujung mata pena para pujangga Mata tersedu sesaat masa tersipu tertunduk malu Hasrat tuangkan kidung senja di kanvas biru Hanya nada nada nestapa yang terurai dari penaku Ke mana sirnanya aura nirwana, ketika indah bermetafora kelabu Kidung merdu di ambang senja kini telah beranjak pergi Hamparan kata tak mampu lagi berhias rona pelangi Hanya jejak samar di helaian kisah mentari pagi Memaparkan dilema sekeping hati ketika di rajam elegi Duhai goresan kelam di gapura pekatnya malam Uraikanlah gumpalan bait-bait hitam yang merajam Haturkan secercah sinar dalam cermin kehidupan Hitam putih adalah warna mutlak dalam gambaran kehidupan Sang Perindu Aksara Karya: Rayi Amanda Permana

Untuk Mu Jua Disini Aku Bernaung

Untukmu jua Disini aku bernaung, dihijaunya hamparan redup dingin lembah Dibalik warna warna nasib yang berkaca pada hening Yang tersisih jauh dari riuh debu kehidupan Untuk mu Jua Disini aku menyisiri sepi Mengurai makna hati diselembar bayang kenangan Diantara rinai rinai rindu yang mengucur deras Untukmu jua Disini aku mendengar sayup sayup bincang alam Mereka terbahak lepas, merintih dan memekik sepanjang petang Hingga gema adzan melafaskan segalanya dalam hening Dan aku mulai berkemas dalam diri, berbenah diantara seribu rasa Menanti petang menjulang hingga terserpih dilanggar malam Lalu sebarisan pasukan duka, melibas jiwaku kembali dalam hampa Untuk mu Jua Disini aku hanya terdiam menanti Hingga ada isyarat yang terungkap lewat guratan jemari Ketika bentangan waktu dan catatan angin merunduk, meningkap duka Dan Untuk mu Jua Disini aku merangkai rempah rempah doa, disela desah hangat rindu Yang terus mengalir disemanjung cintaku yang tiada pernah redam Yaaaah ,,,, Hanya untukm...

Untukmu Aku Ada

UNTUKMU AKU ADA Kemudian kukais rona jingga dari gundukan kabut duka Kukumpulkan serpihan asa di antara mega-mega Kularung resah bersama lajunya perahu menuju dermaga Hingga tercipta pelangi di ujung cakrawala Di antara angin dingin dan kabut malam Kukerat sepotong sajak kepada bulan dan bintang Yang senantiasa memaksaku untuk mengukir indah bayangmu Memeluk jiwamu dalam sejuknya nuraniku Di gurat jiwamu menyimpan keteduhan Selaksa langit biru bertabur cahaya bintang Ingin kususupkan wajahku di sela-dela kabut malam Agar damaiku selalu ada pada hembusan kasih dan sayang Adamu untukku Dan adaku hanya untukmu By. Sahaya Araras

Untukmu

Ketika cinta bersemi di antara kita, Disaat gejolak cinta merasuk kedalam jiwa Sering kudengar kalimat indah dari bibirmu Slalu kurasa lembutnya cinta kasihmu Terlantun bagai simphoni melodi yang indah Terlukis bagai goresan pelangi yang sempurna melihat bintang diatas sana, tak mungkin indah bila sendiri, hati inipun bgtu adanya, brharap kau paham dan mengerti. hei…!! coba kau dengar gemercik air riaknya seakan saling berbisik, terdengar lirih menyebut namamu lambat tpi trdengar syahdu. dan akupun mulai tersenyum ktika smua dpt kurasa indah dan begtu indah dan sungguh itu yg kurasa. kini smua telah terjadi,. telah kumasuki satu hati yg tk mungkin ku tinggal pergi. andai kamu disini .. …andai kamu mengerti.

Janjiku Untukmu

Cinta ini Hanya Berakhir di Hatimu Pelangi berkilau di langit jauh teduh mengambang menjalin untai gerimis gradasi warna adalah selendang para bidadari yang menari-nari digelitik angin bukit... dan kamu,.. yang turun ke dalam jiwaku, Sungguh indah rahasiamu ,semburat merah di wajahmu.. Cinta itu... Di senja itu pohon-pohon waru berebut menjadi bayanganmu lalu melukisnya di dadaku. Untuk kudekap..agar cinta tak ke mana-mana dari hatimu. Jangan lagi kaurisaukan,cinta ini hanya berakhir di hatimu sungai yang mengalirkan kejernihan jiwa melewati rimba waktu dan padang penuh bunga aku, yang selalu hanyut bersamamu.

Satu Bintang

Satu bintang telah tunjukan sinar cerahnya Pancarkan cahaya dari bentuknya yang indah Sebuah senyum simpul trpancar dari balik awan milik sang bulan yg sedang temarang Aku trsenyum mentap angkasa,Memandang sluruh jagat raya… Menyaksikan paparan lukisan langit Yang gambrkn sebuah keajaiban maha indah. Andai boleh ku meminta., ingin ku petik satu bintang itu Dan kn kupersmbahkan untuk dia, Yang telah lama qu dambakan.

Tutorial Membuat Ketupat Lebaran